Martapura – Dalam rangka dibukanya Penerimaan Mahasiswa Baru, Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Darul Hijrah Martapura melaksanakan kegiatan Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru pada hari Senin, tanggal 10 Februari 2025, di Pondok Pesantren Nurul Ma’ad. Kegiatan ini berlangsung di aula pondok pesantren dan dihadiri oleh perwakilan pimpinan pesantren, para santri, serta perwakilan dari STIT Darul Hijrah Martapura.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada para santri mengenai program studi, kurikulum, persyaratan pendaftaran, serta fasilitas yang tersedia di STIT Darul Hijrah Martapura. Acara dimulai pukul 15.00 WITA, kedatangan tim sosialisasi ini dipenuhi dengan harapan agar para santri dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.

Selanjutnya, pemaparan materi disampaikan oleh perwakilan STIT Darul Hijrah Martapura yang menjelaskan visi dan misi kampus, program studi yang ditawarkan, serta program perkuliahan yang berbasis pendidikan Islam. Para santri diberikan kesempatan untuk bertanya langsung terkait proses pendaftaran, biaya pendidikan, serta prospek lulusan STIT Darul Hijrah Martapura.
Antusiasme para peserta terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan. Sosialisasi diakhiri dengan pembagian brosur dan formulir pendaftaran bagi santri yang berminat untuk melanjutkan studi di STIT Darul Hijrah Martapura. Acara ditutup dengan doa bersama pada pukul 16.00 WITA.

